Pagi tadi (17/02/2025) dalam kegiatan apel di SMA Negeri 5 Surabaya yang menjadi pembina apel adalah Ditlantas Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) yang diwakili oleh Kasubdit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) AKBP Edith Yuswo Widodo, SH. Dalam sambutan apel tersebut beliau menghimbau kepada seluruh warga SMA Negeri 5 Surabaya khususnya siswa-siswi untuk selalu berbudaya tertib lalu-lintas. Hal tersebut didasari oleh keprihatinan bersama dengan masih tingginya angka kecelakaan di Jawa Timur dan 60% didominasi kaum remaja (usia sekolah). Beliau juga mewanti-wanti bahwa kecelakaan itu bukan takdir tetapi bisa dihindari dengan bagaimana menjadi pengguna jalan yang baik dan benar serta memenuhi standar keselamatan. Patuhilah rambu-rambu lalu lintas yang ada. Secara fisik dan keterampilan mungkin para remaja sudah mampu tetapi secara psikologis mereka masih belum kompeten secara keseluruhan.

Sementara perwakilan dari PT Jasa Raharja yang diwakili oleh Putu Donie juga memberikan himbauan. Beliau berpesan “Kami bukan bangga bisa memberikan santunan besar, karena dibalik itu ada kesedihan dan kehilangan yang jauh lebih berharga”. “Sayangilah nyawa kalian karena kalian yang akan berperan besar dalam mewujudkan generasi Indonesia Emas 2045” tambah Putu.

Di akhir sesi dalam pelaksanaan apel tersebut adalah penyerahah helm standar keselamatan dari Polda Jatim kepada Kepala Sekolah, 2 Guru dan 1 Siswa (Ketua OSIS). Semoga dengan himbauan ini kita sebagai masyarakat semakin sadar betapa pentingnya keselamatan berlalu lintas dengan selalu mematuhi peraturan lalu lintas. Ayo jaga keselamatan kita dan mereka !!